Hizbul Wathan SMAM 4 Depok Gelar Diklat Dewan Kerabat


GHIRAHBELAJAR.COM, DEPOK - Hizbul Wathan (HW) Qabilah Ki Bagus Hadikusuma yang merupakan gerakan Kepanduan Hizbul Wathan di SMA Muhammadiyah 4 Depok menggelar Pendidikan dan Latihan Dewan Kerabat di Bedahan, Depok, Jawa Barat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni Jumat-Sabtu (4-5/4).

Kegiatan diklat ini didampingi langsung oleh Ali Wartadinata dan Sri Sumariatun atau Bunda Sri yang merupakan ketua Kwarda Kepanduan HW Kota Depok sekaligus pelatih HW di SMA Muhammadiyah 4 Depok.

Ali, selaku pendamping kegiatan, mengatakan bahwa para peserta begitu antusias menggelar diklat ini. Padahal, sebelumnya pernah ada wacana untuk tidak digelar tahun ini.

Dia juga menceritakan, para peserta berjalan kaki menuju lokasi kemah yang berjarak sekitar 3 kilometer. "Setelah Jumatan, start dari sekolah (SMAM 4 Depok) mulai pemeriksaan perlengkapan, kemudian anak-anak (peserta) berjalan kaki ke sini," ujarnya, Sabtu (5/4).

HW merupakan salah satu ekstrakurikuler wajib pilihan di SMA Muhammadiyah 4 Depok, selain Tapak Suci. Ekskul HW dilaksanakan rutin setiap pekan. Ekskul HW ini menjadi salah satu kegiatan pendukung dalam rangka mencapai visi-misi sekolah, yakni Islami, disiplin, dan kreatif.

Gerakan kepanduan ini juga menjadi salah satu upaya kaderisasi yang akan mencetak kader-kader unggulan Muhammadiyah. Kegiatan kemah diklat Dewan Kerabat kali ini merupakan yang pertama digelar setelah sebelumnya sempat terhenti karena pandemi Covid-19.



Posting Komentar

0 Komentar